Search This Blog

Home » » Beasiswa S1 President University 2017/2018

Beasiswa S1 President University 2017/2018

Posted by BERSAMA MERAIH KESUKSESAN on Thursday, 8 December 2016


President University membuka 3 jalur beasiswa untuk calon mahasiswa tahun akademik 2017/2018. Universitas yang terletak di Jln Ki Hajar Dewantara, Jababeka, Cikarang ini memberikan beasiswa lewat jalur tes dan tanpa tes (jalur rapor & jalur olahraga).
Untuk jalur tes, President University telah dan akan mengadakan tes di berbagai kota seperti Jakarta, Banjarmasin, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bogor, BSD, Bukit Tinggi, Cianjur, Cibubur, Cikarang, Cilegon, Cirebon, Denpasar, Depok, Jambi, Makassar, Malang, Manado, Medan, Padang, Palangkaraya, Palembang, Palu, Pangkalpinang, Pekanbaru, Pematang Siantar, Pontianak, Purwakarta, Purwokerto, Samarinda, Semarang, Sukabumi, Surabaya, Surakarta, Tasikmalaya, dan Yogyakarta.
Silakan cek situs resmi president.ac.id untuk mengetahui jadwal tes terbaru.

Jalur Tes

Untuk memperoleh beasiswa Jalur Tes, kandidat harus mengikuti seleksi tes masuk yang diadakan oleh President University, baik di kampus maupun di kota-kota lain. Pendaftaran dan pengecekan hasil dapat dilakukan secara online di sini. Berikut adalah skema beasiswa Jalur Tes:
Peringkat BeasiswaBeasiswaMinimum IPK (skala 4.0)
Beasiswa 1100%3,50
Beasiswa 270%3,25
Beasiswa 360%3,00
Beasiswa 450%2,75
Beasiswa 525%2,50
RegulerTanpa SubsidiN/A

Jalur Rapor

Untuk memperoleh beasiswa Jalur Rapor, kandidat harus memiliki prestasi akademik yang bagus. Program ini dirancang untuk memotivasi mahasiswa agar lulus tepat waktu yakni selama 3 tahun 4 bulan. Bagaimana skema beasiswa yang ditawarkan Jalur Rapor?
Peringkat BeasiswaBeasiswaNilai Rata-Rata RaporMinimum IPK (skala 4.0)
Beasiswa 1100%>903,50
Beasiswa 270%81-903,25
Beasiswa 360%76-803,00
Beasiswa 450%71-752,75
Beasiswa 525%65-702,50
RegulerTanpa SubsidiN/A

Jalur Olahraga

Bagi Anda yang memiliki prestasi di bidang olahraga, khusus untuk tahun ajaran 2017/2018 memberikan kesempatan kepada Anda untuk memperoleh beasiswa dengan melampirkan sertifikat prestasi. Berikut adalah skema beasiswa Jalur Olahraga:
Tingkat LombaPeringkat LombaBeasiswaKPI
Internasional1-3100%1 Trophi/Tahun
Nasional1-3100%1 Trophi/Tahun
Provinsi1-370%1 Trophi/Tahun
Kabupaten1-360%1 Trophi/Tahun
Kotamadya1-360%1 Trophi/Tahun

Syarat-syarat:
  1. Mengikuti placement test (khusus Jababeka Scholarship)
  2. Melengkapi dokumen-dokumen sbb:
  • Fotokopi ijazah SMA yang sudah dilegalisir
  • 2 lembar Pas foto 4×6 berwarna
  • Fotokopi KTP/Passport/SIM
  • Fotokopi sertifikat akademik dan non-akademik (jika ada)

Thanks for reading & sharing BERSAMA MERAIH KESUKSESAN

Previous
« Prev Post

2 komentar:

Unknown said...

Informasi lebih buat jalur raporapakah ada? Trims (:

Unknown said...

Informasi dapat dilihat langsung pada web dari President University

If you can't fly then run,
If you can't run then walk,
If you can't walk then crawl,
But whatever you do you have to keep moving forward.

Martin Luther King Jr

Popular Posts

Followers